Infrastruktur Menjadi Skala Prioritas Pembangunan

Infrastruktur Menjadi Skala Prioritas Pembangunan
Bupati Rokan Hilir Suyatno saat meninjau pembangunan jalan Bay Park beberapa waktu lalu.

Riauaktual.com - Wakil Bupati Kabupaten Rokan Hilir Drs Djamaludin, menyebutkan bahwa usulan dalam Musrenbang masih berkisar pada pembangunan Infrastruktur Jalan, Sekolah, Fasilitas Kesehatan seperti Puskesmas dan penahan Abrasi.

Mantan wakil ketua DPRD dari PDIP ini sebutkan secara garis besar yang menjadi skala prioritas pembangunan di setiap Kecamatan hingga sampai di kepenghuluan yang dipimpinya meliputi Infrastruktur Jalan, Rumah layak Huni, Jaringan listrik serta Jembatan. "Infrastruktur sebagai urat nadi harus dibenahi lebih dahulu," katanya.

Ia berharap hasil rumusan Musrenbang kali ini harus diprogramkan dengan tepat sesuai kebutuhan sehingga dapat mendorong kesejahteraan dan kemajuan masyarakat. Menurutnya tanpa perobahan positif Musrenbang terkesan sia-sia dan bersifat seremonial, agar hal itu lebih bermanfaat semua pihak terkait harus memiliki tekat bagaimana merobah hari ini lebih baik dari pada kemarin dan hari esok lebih baik dari hari ini.

"Serahkan jiwa dan fikiran untuk berbuat yang terbaik jangan sampai disebut orang yang celaka karena tidak ada perubahan dari hari sebelumnya. Yang utama adalah niat," ujar Wabup, Senin.

Ia juga berpesan dana yang ada di desa dimaksimalkan untuk membangun ekonomi, sarana dan prasarana, gunakan anggaran dengan disiplin dan hindari peyelewengan. "Sebab pembangunan infrastruktur didesa yang menjadi urat nadi harus dituntaskan karena jika tidak maka akan sulit untuk mengenjot sektor lainnya baik itu pendidikan, ekonomi, kesehatan dan sebagainya," ungkap Wabup.

Diakui Wabup, untuk membangun infrastruktur di Rohil berbeda dengan membangun di wilayah Riau Daratan dan Kepulauan karena Rohil memiliki struktur tanah yang lembek ditambah lagi ketersediaan material yang terbatas menyebabkan bengkaknya biaya pembangunan. Namun begitu pembangunan infrastruktur strategis dan penting tetap menjadi prioritas Pemkab.

Agar sasaran pembangunan yang diusulkan tepat sasaran, Wabup meminta Kades harus tanggap terhadap berbagai isu dan persoalan yang ada di desa. Dicontohkan Wabup pada persoalan pendidikan di desa, Kades jangan hanya bisa melihat saja meski tidak bisa berbuat banyak setidaknya laporkan ke Kabupaten. (Zai)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index