Sudah Sepekan Lebih Sejumlah Sekolah di Rohul Masih Terendam Banjir

Sudah Sepekan Lebih Sejumlah Sekolah di Rohul Masih Terendam Banjir
ilustrasi

Riauaktual.com - Sudah lebih dari sepekan banjir Kecamatan Bonai Darussalam Kabupaten Rokah Hulu (Rohul), Riau, belum juga surut. Sejumlah sekolah masih terendam. Meski begitu, aktivitas belajar mengajar di sembilan sekolah mulai hari kembali normal kembali.

"Beberapa sekolah masih terendam banjir, tapi sudah mulai masuk sekolah hari ini. Karena libur kemarin itu atas inisiatif pihak sekolah saja," ucap Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Rohul, Aceng Hardiatna Jumat (10/3/2017), sebagaimana dikutip dari okezone.com.

Aktivitas sekolah yang sempat terganggu adalah PAUD Mawar, TK Anggrek, SDN 01, SMP 01, SMA 01 dan SD Negeri 06 yang ada Desa Sontang. Sementara di Desa Kasang ada satu sekolah yang diliburkan yakni SD Negeri 03. Desa Teluk sekolah yang diliburkan adalah SDN 10 dan di Desa Bonai banjir merendam SD swasta Tanjung Pauh.

Proses belajar di sembilan sekolah di Kecamatan Bonai sudah dilakukan sejak 7 Maret 2017. Selain sekolah terendam, akses jalan yang terputus karena banjir menjadi alasan pihak sekolah untuk meliburkan anak didiknya.

Aceng menjelaskan, saat ini Kabupaten Rohul sudah menetapkan status siaga darurat banjir. Sekitar 1.000 kepala keluarga terkena dampak dari banjir di daerah berjuluk Seribu Suluk itu. Selain berstatus siaga darurat banjir, Kabupaten Rohul juga berstatus siaga darurat kebakaran hutan dan lahan.

"Sampai saat ini belum ada tanda tanda banjir akan surut. Ini karena curah hujan masih tinggi di Rohul," tandasnya.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index