Dishub Tertibkan Areal Parkir Depan Halte Ramayana

Dishub Tertibkan Areal Parkir Depan Halte Ramayana
ilustrasi

Riauaktual.com - Guna memberikan kenyamanan dan kelancaran arus lalulintas bagi pengguna jalan agar terhindar dari macet di areal halte bus TMP Ramayana. Dinas Perhubungan(Dishub) Kota Pekanbaru menertibkan areal parkir yang ada. Minggu (5/3).

Kepala UPTD Pengelolaan Angkutan Perkotaan Wisnu Heriyanto ST,  mengungkapkan jika penertiban parkir didaerah tersebut untuk memperlancar arus lalu lintas.

"Kita langsung turun dan tertibkan beberapa areal parkir yang ada di Halte Ramayana. Hal ini,  agar bus TMP yang melintas tak menumpuk saat menurunkan dan menaikan penumpang sehingga bisa berjalan aman dan lancar, "ungkapnya, yang turut dibantu oleh UPTD Parkir.

Menurut Wisnu,  kegunaan halte Ramayana ini untuk menurun dan menaikan penumpang. Disamping itu, fungsi halte juga sebagai tempat transit bagi sopir bus TMP Pekanbaru.

"Jadi kita minta dan partisipasi kepada masyarakat yang memarkikan kendaraannya supaya tertib. Hal ini dikarenakan agar bus TMP tidak menumpuk,  sehingga tidak menganggu kelancaran arus lalulintas jalan. Ini kita lalukan dan kita prioritaskan untuk kepentingan umum, " harap Wisnu.

Ditambahkan Wisnu,  ia juga berharap agar kendaraan pribadi agar  tidak memarkirkan kendaraannya di areal dekat Halte Ramayana tersebut.

"Ini kita lakukan agar bus TMP yang  menjemput  penumpang bisa berjalan lancar dan tidak terganggu. Selain itu,  kita juga sudah koordinasi kepada jukir agar menertibkan kendaraan yang parkir di areal dekat Halte tersebut, " ungkap Wisnu.

Lebih jauh Wisnu menerangkan, bus TMP pekanbaru itu hanya beberapa menit berhenti di Halte Ramayana tersebut.

"Jadi setelah Menurun dan menaikan penumpang, maka,  sopir bus TMP itu langsung bergerak menuju ke koridor masing -masing," ujar Wisnu.

Dalam kesempatan ini Wisnu juga berpesan Kepada sopir agar berhati-hati dalam berkendaaran.

"Untuk para sopir kita minta agar tetap waspada. Perhatikan keselamatan penumpang saat mengemudi di jalan raya, " pesan Wisnu. (yan)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index