Fantastis ! Anggaran Pilgub Riau 2018 Capai Rp324 Miliar

Fantastis ! Anggaran Pilgub Riau 2018 Capai Rp324 Miliar
ilustrasi

Riauaktual.com -  Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau menyebutkan telah menganggarkan sebesar Rp324 miliar untuk Pemilihan Gubernur Riau pada 2018.

"Hal ini adalah hasil singkronisasi dan rasionalisasi anggaran berdasarkan standar peraturan menteri keuangan dan Permendagri yang terbaru," kata Ketua KPU Provinsi Riau Nurhamin di Pekanbaru, Sebagaimana dikutip dari Antarariau.com, Senin.

Ia mengatakan sudah mengajukan anggaran sebesar Rp383 miliar dan telah dibahas dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Provinsi Riau, baik dari standar maupun persepsi yang dibangun melalui gaji struktural yang menyerap anggaran sangat besar.

"Kami mengupayakan agar gaji petugas nanti tidak kurang dari gaji saat Pilkada sebelumnya, hal itu untuk menjaga integritas dan netralisasi petugas, dan dari pembahasan itu didapat angka Rp324 miliar dan ini sudah mendekati kesepakatan dengan yang dibutuhkan KPU," jelasnya.

Sejauh ini, lanjutnya ini juga telah dikoordinasikan dengan Komisi A DPRD Provinsi Riau dan mudah-mudahan tidak ada pergeseran atau perubahan.

"Jika tidak ada perubahan maka Juni 2017 akan dilakukan penandatangan Naskah Perjanjian Dana Hibah Daerah (NPHD), Oktober memulai tahapan Pilgub dan Desember sudah pencalonan kemudian tahun depan dilakukan pelaksanaan Pilgub Riau pada 2018," katanya.

Ia mengatakan biaya penyelenggaraan Pilgub ini memang tergolong cukup besar. Namun itu sesuai kondisi dinamika dari perkembangan bahkan peraturan yang ada.  

"Kemudian, anggaran yang diajukan tersebut tentu digunakan untuk berbagai hal. Seperti halnya pada Alat Peraga Kampanye, dan juga untuk Panitia Pemilu Kabupaten/Kota, Panitia Pemilu Kecamatan (PPK), Panitia Pengawas Pemilu, dan lain-lainnya," ujarnya.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index