12 Pemain di Luar Negeri Ikut Seleksi Timnas Indonesia

12 Pemain di Luar Negeri Ikut Seleksi Timnas Indonesia
Timnas Indonesia

Riauaktual.com - Indonesia semakin fokus dalam mencari anak-anak Tanah Air yang bermain di luar negeri. Hal tersebut ditegaskan oleh Sekretaris Jenderal PSSI, Ade Wellington, di depan wartawan.

PSSI sekarang sedang mempersiapkan diri untuk tampil di ajang-ajang seperti SEA Games 2017, Asian Games 2018, Piala AFF U-18 dan U-15. Demi menambah kualitas tim, PSSI segera menyaring darah-darah Indonesia yang bermain di negeri seberang.

Ketika ditemui di Kantor PSSI, Ade mengaku sudah mengantongi nama pemain yang berada di luar negeri dan akan diundang untuk mengikuti seleksi Timnas Indonesia U-22 dan U-18.

"Saat ini ada 12 pemain yang kami undang untuk seleksi," tutur Ade, sebagaimana dikutip dari viva.co.id.

PSSI memang semakin gencar melakukan program ini. Sebelumnya, salah satu nama yang kabarnya segera merapat adalah Ezra Walian, penyerang tim muda Ajax Amsterdam yang masih berusia 19 tahun.

Surat permohonan naturalisasi pemain berdarah Manado-Belanda ini sudah ditandatangani Presiden Indonesia, Joko Widodo, dan tinggal menunggu keputusan DPR dan Kementerian Hukum dan HAM.

Ezra akan bergabung dengan Timnas U-22 besutan pelatih Spanyol, Luis Milla, yang dipersiapkan tampil di ajang SEA Games 2017 dan Asian Games 2018. Sementara itu, Timnas U-18 akan ditangani Indra Sjafri akan tampil di Piala AFF, September mendatang.

"Kami akan melakukan tahap seleksi terlebih dahulu. Mereka akan datang pada pertengahan Maret. Jadi kami akan memberikan mereka waktu dua minggu untuk mengurus hal tersebut," Ade menjelaskan.

"Pemain yang datang sembilan orang mengikuti seleksi U-19 dan tiga orang melakukan seleksi di Timnas U-22, karena usianya di atas 18 tahun," lanjutnya

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index