Mei Mendatang, Pangean Jadwalkan Helat Pacu Jalur

Mei Mendatang, Pangean Jadwalkan Helat Pacu Jalur
ilustrasi pacu jalur

Riauaktual.com -  Jika tidak ada kendala, Pemerintah Kecamatan Pangean menjadwalkan akan menghelat Iven Pacu Jalur Tradisional se-Kabupaten Kuantan Singingi dan Indragiri Hulu, yang dilangsungkan di Tepian Rajo, Desa Pulau Tengah Pangean, Mei mendatang.

Sesuai rencana, helat pacu jalur ini dilaksanakan bersempena dengan peresmian jembatan provinsi yang menyeberangi Sungai Kuantan di Pangean dan juga peresmian tribun hakim di arena pacu jalur Pangean tersebut.

"Dalam waktu dekat ini kita akan bentuk kepanitiaan untuk melaksanakan pacu jalur. Ini adalah keinginan masyarakat yang harus kita dukung," ujar Camat Pangean, Budi Asrianto SSos MSi kepada Wartawan, kemarin.

Apalagi Pangean pada APBD 2016 lalu cukup banyak pembangunan yang dilaksanakan, seperti pembangunan jembatan dan tribun hakim. Nah, untuk peresmian, kata Budi Asrianto, akan dimeriahkan dengan pelaksanaan pacu jalur tradisional se-Kuansing dan Inhu.

"Karena memang semangat masyarakat Pangean untuk melaksanakan pacu jalur ini sangat tinggi, makanya perlu kita dukung. Insya Allah, Mei nanti atau sebelum puasa kita laksanakan peresmian jembatan yang dimeriahkan dengan pacu jalur," katanya.

Sesuai rencana pula, pihaknya akan mengundang Gubernur Riau, H Arsyajuliandi Rahman bersama Bupati Kuansing H Mursini untuk meresmikan jembatan dan tribun hakim arena pacu jalur Pangean.

"Nanti kita akan koordinasikan dengan pemkab untuk menghadirkan Pak Gubernur. Mudah-mudahan beliau berkenan," katanya.

Sejalan dengan peresmian jembatan dan tribun pada hari yang sama, Gubernur Riau dijadwalkan juga akan membuka secara resmi helat pacu jalur di Pangean itu. "Makanya, dukungan semua pihak di Pangean sangat kami harapkan," ujarnya.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index