Bupati Wardan Hadiri Pelantikan SAPMA PP dan Pengukuhan Srikandi PP Inhil

Bupati Wardan Hadiri Pelantikan SAPMA PP dan Pengukuhan Srikandi PP Inhil
Bupati Inhil HM.Wardan menandatangani berita acara pelantikan pejabat di lingkungan Pemkab Inhil di Tembilahan belum lama ini.

Riauaktual.com - Pelantikan Pengurus Pimpinan Cabang Satuan Siswa, Pelajar dan Mahasiswa Pemuda Pancasila (PC.SAPMA PP) Kabupaten Indragiri Hilir Priode 2015-2018 dan Srikandi Pemuda Pancasila Inhil Priode 2016-2021 dilaksanakan, Senin malam (23/1).

Pada kegiatan ini dihadiri oleh Bupati HM.Wardan, Pengurus Pusat SAPMA PP Ari Nugroho, Ketua DPRD Dani M Nursalam, Ketua Srikandi PP Provinsi Riau Yuswita Usman dan Unsur Forkopimda  Inhil, Ketua Majelis Pimpinan Cabang PP Inhil Roby Cahyadi serta Organisasi Kepemudaan yang ada di Kabupaten Inhil.

Pelantikan pengurus PC SAPMA PP Inhil Periode 2015-2018 ditandai dengan pembacaan oleh ikrar dan penyerahan bendera petaka oleh Ketua SAPMA Inhil, Said anil Osman Alhadad kepada Pengurus SAPMA Inhil dengan di saksikan Bupati HM.Wardan, Ketua DPRD Inhil, Pengurus Pusat SAPMA Ari Nugroho.

Sedangkan Pengukuhan Srikandi PP Inhil Priode 2016-2021 di tandai dengan pembacaan ikrar oleh pengurus DPW Srikandi Provinsi Riau yang diikuti pengurus dan penyerahan bendera petaka dari Ketua Srikandi PP Provinsi Riau Yuswita Usman kepada Ketua Srikandi Inhil Kasmina.

Dalam kesempatan itu, ketua MPCPP Inhil Robi Cahyadi Berpesan kepada Sapma Inhil yang baru di lantik untuk SPMA dan srikandi untuk mencegah potensi yang mengancam pemuda kedepan seperti narkoba, ngelem dan lainnya.

"Saya ingin pengurus yang baru di lantik Untuk berperan aktif dalam pemcehahan dan bersinergi dengan pihal terkait," katanya.

Sementara itu, Bupati HM.Wardan saat menghadiri pelantikan dan pengukuhan Srikandi PP Inhil mengucapkan selamat kepada pengurus yang baru di lantik dengan harapan dapat berkiprah berasama-sama dengan Pemerintah Kabupaten Inhil untuk membangun Kabupaten Inhil.

Menghadiri pelantikan tersebut, Bupati Wardan mengaku teringat masa dirinya yang pernah menjabat sebagai sekretaris PP Inhil beberapa tahun yang lalu.

"Atas nama Pemrintah Kabupaten Inhil siap untuk memfasilitasi dan medukung kegiatan SAPMA Inhil. Karena, dengan semangat dan spirit baru pemuda di harapkan untuk bersama-sama membangun Inhil," katanya.

Beliau menambahkan banyak program yang ada di Kabupaten Inhil untuk para Pengurus SAMPA ini untuk ikuti dalam kegiatan ini salah satunya program magrib mengaji, dimana anggota pengurus SAMAPTA PP Inhil ini banyak yang anggotanya dari anggota maulid habsyi. (Suf)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index