Pria penderita gangguan jiwa tikam Kapolsek

Pria penderita gangguan jiwa tikam Kapolsek
ilustrasi

Riauaktual.com - Kapolsek Tellu Limpoe Resor Bone, Sulawesi Selatan, Iptu Muh Said Baruga ditikam seorang pria penderita gangguan jiwa di Desa Gaya Baru, Kecamatan Tellu Limpoe.

Mengutip laporan Humas Polda Sulsel di Tribratanews, kejadian berawal saat Iptu Said mendatangi rumah pelaku berinisial A (42), Rabu 18 Januari 2017.

Kedatangan Said untuk menindaklanjuti laporan Kepala Desa Gaya Baru, A Mappaelori yang mengeluhkan tindakan A yang sering mengamuk dan meresahkan masyakat.

Said awalnya, hendak membujuk A agar berobat ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Makassar. Namun ketika Said memberikan nasehat, A tidak terima dan mengambil parang kemudian mengamuk.

Said memberikan tembakan peringatan sebanyak dua kali. Namun, tidak diindahkan oleh A dan tetap melakukan penyerangan dengan mengayungkan parang ke arah Kapolsek sebanyak tiga kali ke arah kepala, paha dan tangan.

Akhirnya, Said langsung mengarahkan tembakan sebanyak dua kali kepada pelaku dan mengenai bagian perut juga paha. A meninggal dunia.

Sementara, Said mengalami luka di punggung juga tangan kanan, kemudian dibawa ke RSU Tenriawaru Watampone untuk menjalani perawatan. (rimanews)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index