Pengadaan Komputer Rp2,1 M APBD 2012 Baru Dimulai

Disdik Pekanbaru Diingatkan Tak Main-main dengan Anggaran

Disdik Pekanbaru Diingatkan Tak Main-main dengan Anggaran
Ade Hartati Rahmad MPd

PEKANBARU (RA) - Terkait pengadaan komputer di Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru senilai Rp2,1 Miliar yang dianggarkan pada APBD Murni 2012 dan baru dilakukan lelang pada 2 November 2012 yang sudah masuk akhir tahun ditanggapi serius oleh DPRD Kota Pekanbaru.

Seperti yang dikatakan oleh Sekretaris Komisi III DPRD Pekanbaru, Ade Hartati Rahmad MPd. Ade meminta kepada Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru untuk tidak main-main dengan anggaran yang telah ditetapkan.

"Kita harapkan Disdik tidak main-main dengan perencanaan yang sudah ditetapkan, program-program yang sudah direncanakan seharusnya direalisasikan tepat waktu, tepat sasaran, dan berdayaguna," ungkap Ade ketika dikonfirmasi RiauAktual.com, Rabu (07/11/2012).

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) yang membidangi pendidikan ini juga menambahkan, jika anggaran yang telah ditetapkan tidak segera direalisasikan, maka program pendidikan akan terhambat.

"Seharusnya barang yang akan diadakan itu sudah bisa dipergunakan di pertengahan tahun ini, tapi kan nyatanya sudah hampir akhir tahun, pengadaan komputer ini masih dalam lelang. Paling tidak, awal 2013 nanti baru bisa direalisasikan. Ini sangat kita sayangkan, anggarannya 2012, realisasinya baru 2013," tuturnya. (RA1)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index