PD Segera Bangun Gelanggang Permainan di Danau Bandar Khayang

PD Segera Bangun Gelanggang Permainan di Danau Bandar Khayang
Direktur PD Pembangunan Pekanbaru Hery Susanto

PEKANBARU (RA)- Untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari tempat wisata Bandar Khayang. Perusahaan Daerah (PD) Pembangunan segera membangun sarana bermain.

Dengan mengandalkan dana milik sendiri PD Pembangunan akan mengucurkan dana Rp2 miliyar buat melengkapi sarana bermain di kawasan wisata alam ini.

Direktur PD Pembangunan Heri Santoso Selasa (23/10) di kantor Walikota kepada RiauAktual.com mengatakan, akan membangun sarana permainan anak-anak berupa ayunan, kincir angin, jungkat jungkit dan lain sebagainya.

"Yang jelas sekarang yang kurang adalah sarana permainan anak-anak. Ini bisa di realisasikan 2013," ujar Heri.

Menurutnya selain kelengkapan permainan, Pemko Pekanbaru juga akan membuka jalur khusus Bus SAUM menuju Bandar Khayang.

"Salah satu pertimbangan koridor kita juga mengarah ke sana kita buatkan koridor 6 arahnya ke Bandar Khayang, tetapi mungkin tidak sampai masuk kedalam, untuk kedalam nanti ada transport lainnya," urainya.

Terkait persiapannya di lapangan ia menambahkan, akan melakukan kajian terlebih dahulu.

"Kita tidak mau gegabah lah karena ini di harapkan akan menambah PAD dari karcis yang selama ini perbulannya hanya bisa menghasilkan Rp18-20 juta," imbuhnya.(RA5)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index