Teror Bom Molotov di Pekanbaru

Rumah Wabup Bengkalis Diserang

Rumah Wabup Bengkalis Diserang
rumah Wakil Bupati Bengkalis, H Muhammad di Jalan Bunga Indah, Kecamatan Bukit Raya.

PEKANBARU (RA) - Belum lagi tuntas kasus penemuan molotov di kediaman Ketua DPW Partai Nasdem Riau sehari yang lalu, peristiwa serupa ternyata juga terjadi di Kota Bertuah. Kali ini yang menjadi sasaran adalah rumah Wakil Bupati Bengkalis, H Muhammad di Jalan Bunga Indah, Kecamatan Bukit Raya.

Kediaman orang nomor dua di Kabupaten Bengkalis tersebut diserang teror molotov oleh orang tak dikenal, Selasa (18/10) subuh lalu. Untungnya, molotov tersebut gagal meledak sehingga tidak membuat rumah mewah milik sang wagub terbakar.

"Di TKP (rumah Wabup Bengkalis) kita menemukan serpihan kaca diduga bekas molotov. Namun dari keterangan saksi-saksi, molotov itu tidak sempat meledak. Sumbunya terlepas dari botol saat pelaku melemparnya," ujar Kapolsek Bukit Raya, Komisaris Polisi Hendrik Sitompul seperti dilansir dari riauterkini.com, Kamis (20/10) kemarin.

Menurut dia, molotov itu sendiri pertama kali ditemukan ajudan si pemilik rumah. Hanya saja, pasca temuan tersebut, yang bersangkutan bersama keluarga pemilik rumah enggan melaporkannya ke aparat yang berwajib.

"Demi keamanan, kita sudah minta agar si pemilik rumah ataupun keluarganya agar melaporkan peristiwa tersebut," sebutnya.

Terkait dugaan motif pelemparan molotov tersebut berhubungan dengan isu politik, Kapolsek mengungkapkan jika saat ini pihaknya belum bisa memastikan dugaan tersebut. "Kita belum sampai ke sana, masih penyelidikan. Yang jelas kasusnya kita usut," pungkasnya.

Menurut salah seorang ajudan Wabup Bengkalis, peristiwa itu diketahui, Selasa (18/10) pagi, pukul 05.00 WIB. "Baru keluar rumah, ada jumpa botol di teras depan pintu garase. Tapi tidak sempat meledak, karena sumbunya lepas dari botolnya," kata seorang ajudan.

"Awalnya kita tidak mau buat laporan terkait kasus teror molotov ini, tapi dengan alasan keamanan. Akhirnya hari ini (Kamis) dibuat laporan resminya," sambungnya.
Kepada wartawan, ajudan Wabup tersebut menambahkan, dilihat dari CCTv, tidak terlihat jelas ciri-ciri pelaku. "Sepertinya pelaku ada dua orang, pakai sepeda motor," tambahnya.

Pantauan Rakyat Riau di lokasi kejadian tampak sejumlah ajudan Wabup Bengkalis tengah berjaga-jaga di rumah tersebut. Terlihat, dua unit mobil terparkir di halaman rumah.

Terpisah, salah seorang warga sekitar, Sabirin menuturkan jika sepengetahuannya. Rumah tersebut hanya dihuni oleh istri dan anak dari Wabup Bengkalis tersebut.

 

"Waktu kejadian, bapak itu (Wabup) sedang tidak di rumah, yang ada istri sama anaknya saja," tuturnya saat berbincang seperti dilansir dari GoRiau.com di TKP, Kamis siang

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index