Seorang Jambret Dibogem Warga di Jalan Soekarno Hatta

Seorang Jambret Dibogem Warga di Jalan Soekarno Hatta
Harry Satria Sianipar

PEKANBARU (RA) - Bogem mentah bertubi-tubi mendarat di wajah Harry Satria Sianipar. Lajang berusia 21 tahun itu diamuk massa saat tertangkap melakukan aksi penjambretan di Jalan Soekarno-Hatta, tepatnya dekat simpang Jalan Durian, Pekanbaru, Selasa (27/9) sore.
 
Nasib baik masih berpihak pada Harry. Seorang petugas Polantas yang kebetulan melintas di tempat kejadian berhasil menyelamatkan dirinya dari kerumunan massa. Kini dia diamankan di Polsek Payung Sekaki.
 
Kejadian bermula sekitar pukul 16.30 WIB. Saat itu korban Devi Amelia melintas seorang diri di Jalan Soekarno-Hatta menuju ke Jalan Riau dengan mengendarai sepeda motor. Tiba-tiba dari arah belakang datang dua pria tak dikenal.
 
Kedua pelaku yang menggunakan sepeda motor jenis Kawasaki Ninja warna merah memepet kendaraan korban. Dengan gerakan cepat, salah satu pelaku yang duduk di boncengan langsung merampas tas korban.
 
"Begitu menguasai tas korban yang diletakkan di dekat kakinya, pelaku langsung tancap gas," kata Kapolsek Payung Sekaki Polda Riau, AKP Nardy M Marbun SH saat dikonfirmasi melalui Kanit Reskrim Iptu EJ Manulang, kamis.
 
Tak ingin tas miliknya melayang, cewek 22 tahun itu berusaha mengejar pelaku. Bak gayung bersambut, sepeda motor yang ditunggangi kedua pelaku terjatuh sebelum persimpangan Jalan Soekarno-Hatta dengan Jalan Durian.
 
"Saat itu seorang tersangka yang berada di boncengan (Harry) langsung dihajar massa. Namun, satu tersangka lagi yang mengendarai sepeda motor berhasil kabur meninggalkan kendaraannya," terangnya.
 
Saat ini tersangka yang tinggal di Jalan Amal Mulia, Gang Musyawarah, Labuh Baru Barat, Payung Sekaki itu sudah diamankan di Polsek Payung Sekaki. Kasusnya masih dikembangkan, karena temannya sedang diburu petugas di lapangan.
 
"Kita juga mengamankan barang berupa satu unit sepeda motor jenis Kawasaki Ninja warna merah yang digunakan tersangka saat beraksi, satu tas sandang berisikan satu unit smartphone merk Oppo R2001 warna putih dan dompet serta surat berharga milik korban," pungkasnya. (tribrata)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index