Wabup: Majunya Daerah ada peran partai politik didalamnya.

Wabup: Majunya Daerah ada peran partai politik didalamnya.
Bupati Siak Drs H Syamsuar MSi
SIAK (RA) - Keberhasilan jalannya roda Pemerintahan yang telah dilakukan oleh pemerintah daerah tidak hanya bermuara dari sentuhan atau kepiawaian pemerintah dalam meramu berbagai kebijakan program, akan tetapi ada sentuhan dari partai politik didalamnya.
 
Karena melalui ramuan program yang dibuat oleh Pemerintah Daerah, dewan sebagai mitra kerja pemerintah daerah merupakan lembaga legislatif yang mengeksekusi dalam  mengesahkannya. Hal ini disampaikan oleh Wakil Bupati Siak Drs H Alfedri M.Si pada Musda DPD ll partai Golkar Kabupaten Siak di Gedung Mahratu Siak Sabtu (6/8/2016).
                                 
Dia mengatakan selama ini dan sampai saat ini bahwa hubungan dan jalinan komunikasi antara pemerintah daerah dengan anggota legislatif yang duduk di DPRD Siak dari berbagai warna baju berjalan cukup dan cukup harmonis semoga itu terus berlanjut.
 
Keberadaan partai partai politik adalah merupakan wadahnya para politisi sebagai perpanjangan tangan masyarakat yang telah mempercayakan wakilnya duduk di perlemen, dan dari Musda Partai Golkar ini juga boleh dibilang sebagai bagian dari momentum bagaimana memacu roda pembangunan bagi negeri bekas kerajaan ini dapat terus kita laksanakan secara bersama.
 
Oleh sebab itu amanah yang telah diberikan oleh masyarakat kepada dirinya sebagai wakil bupati mendampingi pak Syamsuar sebagai Bupati Siak untuk periode yang keduanya, tentu nya kepercayaan tersebut harus kami jalankan dengan sebaik baik mungkin.
 
Maka dari itu sebagai Pemerintah Daerah, memang sudah merupakan tugas kami untuk terus memacu berbagai sektor pembangunan bagi masyarakat dan daerah ini sesuai dengan kekuatan anggaran yang kita miliki.
 
"Sehingga untuk penyesuaian terhadap anggaran yang ada, program pembangunan skala prioritas menjadi tumpuan Pemerintah Daerah," pungkas Wakil Bupati Siak. (jas)
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index