Kadisparbudpora Lepas Kontingen POPDA Dumai

Kadisparbudpora Lepas Kontingen POPDA Dumai
Kadisparbudpora Kota Dumai H. Dermawan menyerahkan bendera kontingen kepada Ketua kontingen POPDA Dumai

DUMAI (RA) - Kepala Dinas Pariwisata Budaya Pemuda dan Olahraga (Parbudpora) Kota Dumai H. Dermawan S.Sos melepaskan peserta kontingen untuk ikuserta diajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Provinsi Riau Tahun 2016 di Pekanbaru, dihalaman eks kantor Walikota Jalan HR. Soebrantas Dumai Timur, Senin (23/5) pagi.

Kata Dermawan, pada POPDA ke XIII Provinsi Riau tahun 2016 ini Kota Dumai mengutuskan sebanyak 133 orang peserta yang terdiri 15 orang pimpinan kontingen, 17 orang pelatih, dan 101 orang atlit. "Sedangkan cabang olahraga yang akan diikuti kontingen Kota Dumai terdiri 9 (Sembilan) Cabang," sebutnya.

Menurutnya, POPDA ke XIII Provinsi Riau akan mempertandingkan 11 cabang olahraga (Cabor) yang meliputi Atletik, Basket, Volly Indoor, Volly Pasir, Bulutangkis, Pencak Silat, Renang, Sepakbola, Sepak Takraw, Tenis Lapangan dan Tenis Meja. Dan Kota Dumai sendiri dalam Popda ini hanya mengikuti 9 Cabor saja.

"Dalam POPDA tahun ini kita hanya mengikuti 9 cabang dari 11 cabang olahraga yang dipertandingkan. Ataranya, Atletik, Renang, Basket, Volly Pasir, Bulutangkis, Pencak Silat, Sepak Takraw, Tenis Lapangan dan Tenis Meja," terang Dermawan.

Dari 9 Cabor yang diikuti, ada 5 (Lima) cabang yang menjadi unggulan kontingen Dumai. "Lima cabang ini adalah Atlitik, Renang, Pencak Silat, Sepak Takraw, dan Bulu Tangkis," urainya.

Dermawan menambahkan, POPDA ini merupakan ajang seleksi atlet Riau untuk mewakili Riau di ajang Pekan Olahraga Wilayah (Popwil) 2016 yang juga akan digelar Popwil di Riau.

Dermawan berharap Kontingen Kota Dumai dapat meraih prestasi yang gemilang diajang POPDA ke XIII tahun 2016 ini. "Harapan kami kepada adik-adik semuanya, bagaimana adik-adik berusaha dengan semaksimal mungkin, mudah-mudahan Kota Dumai bisa mendapatkan prestasi yang baik, dan ini harapan kita semua," harap Kadisparbudpora.

Pelepasan kontingen POPDA XIII itu ditandai dengan penyerahan bendera pataka kontingen dari Kadisparbudpora Kota Dumai H. Dermawan S. Sos kepada Ketua kontingen H. Syafrizal. (rel)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index