Atlet Angkat Berat Riau Pecahkan Rekor Nasional

Atlet Angkat Berat Riau Pecahkan Rekor Nasional
(Ilustrasi int)

RIAU (RA)- Senin (17/9)  Provinsi Riau kembali mendapat tambahan koleksi medali emas. Kali ini medali tersebut berhasil dipersembahkan oleh atlet putri dari cabang olahraga (cabor) angkat berat, Sri Rahayu yang turun di kelas 84 Kg dengan total angkatan sebanyak 620 kg dari angkatan squat 270 kg, B press 137,5 kg, D lift 212,5 kg.

Tidak hanya menorehkan medali Sri Rahayu sekaligus memecahkan rekor Nasional atas namanya sendiri dengan total angkatan rekor sebelumnya 570 kg.

Hasil ini tentunya membuat para pengurus Persatuan Angkat Besi, Berat dan Binaraga Seluruh Indonesia (PABBSI) Riau bangga dengan prestasi yang terus meningkat yang diraih oleh SRI Rahayu.

Ketua Umum PABBSI Riau, Sanusi Anwar ketika dikonfirmasi berucap "tentu sangat gembira dengan hasil yang diraih oleh atlet kita bukan hanya meraih emas. Namun, Sri juga berhasil memecahkan rekor. Tentunya ini prestasi yang luar biasa artinya dengan program latihan yang selama ini dilakukan mengalami perkembangan dan peningkatan yang cukup bagus.  Tentu kita berharap kedepan prestasi tersebut bisa dipertahankan dan terus ditingkatkan," harapnya.

Sementara pada pertandingan yang berlangsung di Hotel Ratu Mayang Garden posisi kedua perolehan medali perak berhasil diraih oleh atlet putri asal Kalimantan Barat yakni Tika Anggraini dengan total angkatan 582,5 Kg dari angkatan squat 242,5 kg, B press 120 kg dan D lift 220 Kg. Diikuti atlet Kalimantan Timur, Laurensia dengan total angkatan 560 kg dari squat 230 kg, B press 140 kg dan D lift 190.(RA7)
.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index