Fahri Hamzah: Takkan ada yang dapat mengelola negara tanpa parpol

Fahri Hamzah: Takkan ada yang dapat mengelola negara tanpa parpol
Fahri Hamzah

NASIONAL (RA) - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah menghadiri International Conference of Asian Political Parties (ICAPP) atau Organisasi perhimpunan partai politik seluruh Asia, Sabtu (23/4).

Dalam pidatonya, Fahri mengapresiasi adanya konferensi ini. Karena menurutnya, acara ini untuk memikirkan demokrasi ke depan. Sebab, tidak ada demokrasi tanpa partai politik.

"Kita tahu di kawasan Asia ada beberapa negara yang akan menjadi negara gagal, yang disebabkan salah satunya oleh kegagalan konsolidasi politik. Untuk sebab itu kita berkumpul di sini untuk memikirkan demokrasi ke depan, karena bagaimanapun tidak ada demokrasi tanpa parpol," kata Fahri, di kompleks Parlemen Senayan, Sabtu (23/4).

Fahri mengungkapkan, partai politik merupakan kendaraan untuk memilih pejabat. Kendati demikian, kata Fahri, publik merespons negatif terhadap partai politik.

"Dan saat ini bahkan muncul ide deparpolisasi. Tidaklah tepat jika deparpolisasi muncul, karena tidak akan ada yang dapat mengelola negara tanpa parpol," ujarnya.

Lanjutnya, baiknya bukan memunculkan deparpolisasi atau menihilkan peran partai politik dalam demokrasi. Akan tetapi perlu upaya keras agar partai politik dapat menciptakan kader yang berkualitas.

"Ke depan diharapkan parpol-parpol dapat menghasilkan kader-kader yang memiliki idealisme agar terhindar dari perbuatan tercela seperti korupsi," pungkasnya.

Untuk diketahui, ICCAPP (International Conference of Asean political parties) merupakan organisasi Perhimpunan partai politik di Asia yang berfungsi sebagai forum untuk mempromosikan pertukaran informasi dan pengalaman. Menumbuhkan rasa saling pengertian, serta kerjasama antarpartai politik dengan berbagai macam latar ideologi, demi terciptanya situasi damai yang berkelanjutan dan peningkatan kesejahteraan di kawasan Asia. ICAPP berdiri sejak September 2005 manila.

Saat ini ICCAPP memiliki anggota sejumlah 370 partai politik mewakili 53 negara di Asia Oceania. dari keanggotaan ICAPP tersebut di atas, terpilih 34 anggota duduk sebagai standing committee dari 23 negara. (merdeka.com)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index