Masjid Agung Madani Islamic Center Pasir Pengarayan Menarik Dijadikan Destinasi Wisata Religi

Masjid Agung Madani Islamic  Center  Pasir Pengarayan Menarik Dijadikan Destinasi Wisata Religi
mesjid raya pasir pangarayan

PASIR PENGARAYAN (RA) - Masjid Agung Madani Islamic  Center (MAMIC) Pasir Pengarayan Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) tidak hanya nyaman sebagai tempat beribadah, tetapi juga indah dan menarik dijadikan destinasi wisata religi di negeri seribu suluk.

Tingginya antusias masyarakat yang berkunjung ke Masjid ini, ternyata menginspirasi pengurus Masjid ini, untuk membuat inovasi dengan membuka berbagai bidang usaha yang bertujuan untuk menghidupi kebutuhan Masjid. Salah satu inovasi terbaru yang dibuat pengurus Masjid Agung Madani Islamic Center Pasir Pengarayan, adalah dengan membuka gerai Bakery and Coffee shop serta mini market di kawasan Bisnis Center yang berada di lantai dasar (Basement) Masjid ini.

Di Gerai Bakrey, and Coffee Shop, para jemaah bisa bersantai, setelah puas berkeliling atau puas melihat pemandangan Rokan Hulu dari menara 99 meter. Pada tempat ini, para jemaah bisa menikmati berbagai jenis minuman serta makanan dengan harga terjangkau. Gerai kopi ini, selalu ramai dikunjungi setiap harinya terutama usai kegiatan iktikaf yang digelar dari malam hingga dini hari.

“Kalau jemaah atau masyarakat yang berkunjung ke Restoran dan Cafetarian di Masjid Islamic Center ini,  100 persen keuntungannya langsung disumbangkan untuk masjid,” ungkap Bupati Rohul Achmad, di Pasir Pengarayan. (Humas)
 

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index