Bupati H. Mursini, Akan Penuhi Fasilitas Penunjang Kelompok Tani Beken Jaya 

Selasa, 20 Februari 2018

Bupati H. Mursini saat melakukan panen raya di Desa Benai Kecil

Riauaktua.com - Bupati Kuansing, Drs. H. Mursini, berjanji pada tahun anggaran 2019 secara bertahap akan membantu fasilitas penunjang kelompok tani beken jaya Desa Benai Kecil Kecamatan Benai. Terutama fasilitas sumur bor untuk kebutuhan air tanaman budidaya kelopok tani tersebut kedepannya.

Hal itu, disampaikan Bupati H. Mursini saat melakukan panen raya di kebun kelompok tani beken jaya, Desa Benai Kecil, Selasa (20/2/2018) siang tadi. Dimana sebelumnya anggota kelompok tani Beken Jaya menyampaikan permohonan bantuan ke Pemerintah Daerah.

Melihat subur dan baiknya pertumbuhan dan hasil panen cabai yang dimiliki kelompok tani Beken Jaya hal ini ditandai dengan bentuk buah yang panjang-panjang dan besar, bupati sangat kagum dengan hasil yang dicapai kelompok tani.

Ia mengatakan bahwa kualitas cabai yang dimiliki Kuansing tidak kalah dengan cabai dari Sumbar.

"Kualitas cabai daerah kita tak jauh kalanya dengan daerah lain bahkan lebih bagus. Jadi masyarakat tak paya lagi membeli cabe dari daerah lain kalau di daerah kita sendiri tersedia. Karena secara kualitas juga bisa bersaing," sebut bupati.

Orang nomor satu di Kuansing, kader dari PPP tersebut, mengharapkan masyarakat lain dapat mencontoh kelompok tani Beken Jaya, sehingga nantinya dapat menggerakkan sektor perekonomian di masyarakat. (Jk)