Ayat Himbau Generasi Untuk Mengenang Dan Menghargai Jasa Pahlawan

Jumat, 10 November 2017

Riauaktual.com -  Pemerintah Kota Pekanbaru melaksanakan apel peringatan hari pahlawan ke-72, Jumat (10/11). Kegiatan itu berlangsung di halaman kantor Walikota Pekanbaru.

Dalam upacara tersebut Wakil Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi S.Si sebagai inspektur upacara. Turut hadir unsur Forkopimda, Para Pejabat dan ASN di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru, Para Veteran, guru, pelajar serta tamu undangan lainnya.

Dalam paparannya, Ayat Cahyadi mengatakan, bahwa peringatan hari pahlawan ke-72 ini untuk mengingat kembali perjuangan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan bangsa Indonesia di tangan penjajah.

"Para pejuang terdahulu berani berkorban demi memperebutkan keutuhan Bangsa dan Negara dari tangan penjajahan. Saat ini kita wajib mempertahankannya dan mengisi dengan hal-hal positif,’’ harap Ayat.

Dijelaskan Ayat, selain itu masyarakat atau generasi muda juga kenanglah kembali jasa-jasa yang telah dilakukan oleh para pahlawan terdahulu.

"Yang paling penting, kita selalu mengenang dan menghargai jasa pahlawan. Karena bangsa yang besar adalah bangsa yang selalu mengenang jasa-jasa para terdahulu (pahlawan red) ,’’ ujar Ayat.

Ditambahkan Ayat, selain itu ia juga mengharapkan kepada masyarakat dan generasi muda saling menjaga persatuan dan kesatuan, sehingga tidak terjebak dengan isu-isu yang membuat bangsa Indonesia terpecah belah.

“Makanya kuatkan rasa cinta tanah air. Selain itu, jaga persatuan dan kesatuan, sehingga bangsa Indonesia semakin maju,’’ tutupnya. (saf)