Enam ASN Siap Bersaing Berebut Kursi Sekda Dumai

Rabu, 04 Januari 2017

ilustrasi

Riauaktual.com - Proses pendaftaran Calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Dumai akhirnya ditutup, Selasa (3/1) kemarin. Hingga akhir proses administrasi tercatat ada enam orang yang mendaftar dalam seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) tersebut.

Diantaranya, Zulkarnain (Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Dumai), Marjoko Santoso (Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Dumai) dan Hamdan Kamal (Kepala Dinas Perindustrian, Koperasi dan UKM Kota Dumai). Surya Irianto (Mantan Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Kota Dumai), Muhammad Nasir (Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umun dan Penataan Ruang), dan Amiruddin (Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Dumai).

"Nantinya nama ini akan melalui seleksi administrasi. Proses seleksi dilakukan oleh panitia seleksi," ujar Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Kota Dumai, Sepranef Syamsir kepada Media, Rabu (4/1).

Dikatakan Sepranef, dari enam orang ASN yang ikut mendaftar menjadi Sekda Dumai itu, yang mendaftar terakhir adalah Surya Irianto yang merupakan mantan kepala Bappeda Dumai.

"Seleksi administrasi dilakukan panitia seleksi dimulai pada tanggal 9 Desember 2016 hingga 5 Januari 2017," ujarnya.

Dia juga menyebutkan, pengumuman hasil seleksi administrasi akan dilaksanakan pada 6 Januari 2017 dan dilanjutkan seleksi kompetensi manajerial dan pelaporan 9 Januari - 17 Januari 2017.

Kemudian, pengumuman hasil seleksi kompetensi manajerial pada 18 Januari 2017 dan dilanjutkan dengan seleksi kompetensi bidang dengan pembuatan makalah dan presentasi 19 Januari - 22 Januari 2017. "Untuk pengumuman hasil seleksi terbuka 23 Januari 2017," pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, jabatan Sekretaris Daerah Pemko Dumai yang saat ini masih dijabat oleh Said Mustafa akan berakhir tanggal 17 Januari 2017 mendatang. (rr)