DPC Nasdem dukung Anies-Sandi siap terima sanksi berat dari Surya Paloh

Rabu, 28 Desember 2016

nasdem

NASIONAL (RA) - Ketua DPC Partai Nasdem Kecamatan Jatinegara, Syaefudin mengaku dukungan 10 DPC terhadap pasangan Anies-Sandi belum dibicarakan dengan DPD Jakarta Timur ataupun DPW DKI. 10 DPC siap menerima sanksi dari pengurus pusat Nasdem.

"Siap menerima sanksi terberat dari DPP. Apapun sanksinya kami siap menerima," kata Syaefudin di rumah pemenangan Anies-Sandi Jalan Panglima Polim, Jakarta Selatan hari ini, seperti dikutip dari rimanews.

Sejumlah Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Nasdem DKI Jakarta menyatakan dukungan terhadap pasangan calon gubernur dan wakil Gubenur, Anies Baswedan - Sandiaga Uno. Mereka mendatangi rumah pemenangan Anies-Sandi yang berada di Jalan Panglima Polim IX, Jakarta Sealatan.

"Kami memang tidak memberi laporan. Ini hak kami. Karena ini pribadi-pribadi yang memutuskan," kata Syaefudin di rumah pemenangan Anies-Sandi Jalan Panglima Polim, Jakarta Selatan hari ini.

Diketahui, ada 10 Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Nasdem se-Jakarta Timur yang menyatakan dukungan tehadap Anies-Sandi. Mereka berasal dari kecamatan Jatinegara, pasar Rebo, Cakung, Duren Sawit, Pulogadung, Matraman, Kramatjati, Ciracas, Kecamatan Makasar, dan Kecamatan Cipayung.

Mereka mengaku memiliki jaringan di 10 kecamatan dan 65 kelurahan se Jakarta Timur, sehingga akan menjadi modal besar dalam menggerakan elemen-elemen masyarakat untuk memilih Anis-Sandi menjadi gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta.

"dengan jumlah memilih di Jakarta Timur sebesar 2.048.206 kami menargetkan suara oemilih untuk Anies Sandi sevesar 300.000 suara atau kurang lebih 30 suara per TPS dari total 3.681 TPS yang ada," tandas Syaefudin.