Dishub Tutup Terminal Bayangan Naga Land

Dishub Tutup Terminal Bayangan Naga Land
Ilustrasi. int

PEKANBARU, RiauAktual.com - Setelah mendapatkan penyegelan tempat usaha oleh Satuan-Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Pekanbaru, terminal bayangan bermerek Naga Land di Jalan Yos Sudarso ditertipkan dan ditutup aktifitasnya oleh Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Dedi Gusriady, Jum'at (26/4/2013) membenarkan bahwa ada penyalahgunaan izin ditempat ini.

"Setelah kita dapat info dari Satpol-PP tentang adanya terminal gelap ini. Kita langsung menutup aktifitas pull di Yos Sudarso ini," kata Dedi.

Menurutnya, pengelola di Yos Sudarso ini hanya memiliki izin kantin bukan izin pull bus. "Ini menyalahi, SITU tidak ada makanya kita tutup dan busnya kita suruh masuk terminal," tandas Dedi.

Kepala Kantor Satpol-PP Pekanbaru, Baharuddin, mengakui timnya sudah memantau aktifitas pull ini sejak lama. "Tanggal 28 Maret kemaren sudah disegel, karena tak ada izin, aktifitasnya  seperti termial yakni menurunkan dan menaikkan penumpang, disinyalir sudah berlangsung tujuh bulanan," ujar Bahar. Menurutnya, bus yang mangkal di Naga Land ini bus sedang dan besar yang melayani lintas Sumatra.

Laporan: VR
Editor: Riki

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

index