Riau Masih Pikirkan Sistem Penganggaran Embarkasi Haji Antara

Riau Masih Pikirkan Sistem Penganggaran Embarkasi Haji Antara
ilustrasi

Riauaktual.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan segera memenuhi persyaratan yang dibutuhkan untuk mempercepat embarkasi haji antara terlaksana tahun 2017 ini. Bahkan, kelayakan sarana dan prasarana embarkasi haji antara di Riau akan mulai dinilai kelayakannya oleh Dirjen Imigrasi pada akhir Januari.

"Kami berkomitmen embarkasi haji antara terlaksana tahun ini. Persiapannya sebagian siap seratus persen dan 90 persen, akan kami upayakan terus. Kalau masalah teknisnya sedang dicari regulasi dan formulasinya," kata Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat Setdaprov Riau, Ahmad Syah Harrofie.

Dikatakan mantan Pj Bupati Bengkalis ini, Pemprov masih merumuskan formulasi yang tepat untuk sistem penganggaran transportasi jamaah. Diantaranya, apakah dana transportasi keberangkatan dan pemulangan jamaah haji dapat dianggarkan melalui sharing budget antara APBD murni dan biaya pribadi jamaah.

Formulasi selanjutnya, apakah murni diambil dari biaya pribadi jamaah yang bersangkutan, ataukah murni disokong oleh APBD. "Inilah formulasi pengadaan atau penggunaan pesawat yang sedang kita cari. Apakah nanti APBD itu dihibahkan sebagai bantuan bergabung dengan anggaran dari jamaah untuk penyewaan pesawat. Murni biaya pribadi jamaah atau sharing budget," urai Ahmad Syah.

Seperti diketahui, melalui embarkasi haji antara ini, calon jamaah haji asal Riau tak perlu berangkat ke Batam untuk berangkat ke Tanah Suci. Melainkan, bisa langsung berangkat melalui Bandar Udara Internasional Sultan Syarif Kasim Pekanbaru.

Sementara untuk asrama haji, Pemprov Riau telah menyiapkan Rusunawa Pekanbaru (belakang DPRD Riau) sebagai tempat menginap jamaah haji sementara sebelum gedung yang diperuntukkan asrama haji di Jalan Parit Indah Pekanbaru dibangun. (sn)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

index